KAB. CIREBON, (FC).- Sebanyak 13.400 vaksin Covid-19 telah tiba di Gudang Farmasi Dinas Kesehatan, Jalan R Dewi Sartika, Kelurahan Tukmudal, Kecamatan Sumber, Kabupaten Cirebon, Rabu (27/1)
Kedatangan vaksin Covid-19 tersebut, langsung disambut oleh Bupati Cirebon, H Imron bersama unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda).
Usai menerima vaksin, Imron kepada wartawan menjelaskan, untuk vaksin tahap pertama ini, rencananya akan diberikan kepada Tenaga Kesehatan (Nakes) yang ada di Kabupaten Cirebon.
Mulai dari Nakes di 75 fasilitas kesehatan (Faskes) diantaranya nakes di 60 puskesmas, 12 rumah sakit dan nakes di 3 klinik TNI Polri. Rencananya, vaksin akan mulai diberikan pada 1 Februari nanti.
“Ada dua kali pelaksanaan, vaksin yang pertama sekitar tanggal 1 Februari. Untuk tahap keduanya, 14 hari selanjutnya,” kata Imron kepada wartawan, Rabu (27/1).
Ditambahkan Imron, rencananya besok (hari ini) pihaknya akan mulai mendistribusi vaksin ini, kesejumlah fasilitas kesehatan yang telah ditunjuk.
Selain itu, untuk menjaga keamanan vaksin yang disimpan di gudang farmasi ini mendapat pengamanan selama 24 jam penuh oleh petugas keamanam, baik dari TNI dan Polri.
Imron berharap, pelaksanaan vaksinasi nanti bisa berjalan lancar dan pandemi Covid-19 ini, bisa segera selesai.
Baca juga: Pemkab Cirebon siap Sambut Vaksin Covid-19
Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Cirebon, Enny Suhaeni menuturkan, ada sebanyak 7.203 tenaga kesehatan yang akan menjadi prioritas mendapatkan vaksin ini.
Namun kepastian jumlah nakes ini, akan diketahui pada pelaksanaan vaksinasi tahap pertama nanti.
Karena dihawatirkan, ada nakes yang tidak bisa mendapatkan vaksin, karena tidak sesuai dengan kriteria yang sudah ditentukan.
“Jumlah pastinya, kita lihat nanti, karena ada beberapa nakes yang pernah terkonfirmasi atau memiliki penyakit bawaan,” kata Enny.
Untuk teknis pendistribusi sendiri, lanjut Enny, pihaknya sudah menyiapkan empat kendaraan, yang nantinya digunakan untuk pendistribusian vaksin ke sejumlah wilayah.
Pihaknya menargetkan, pada bulan Februari ini, pelaksanaan vaksin baik tahap pertama dan tahap kedua, bisa diselesaikan.
“Pokoknya, bulan Februari ini harus selesai semua. Vaksin tahap pertama ataupun yang kedua,” ungkap Enny.
Rencananya, untuk vaksinasi tahap pertama, yaitu Senin (1/2) unsur Forkopimda akan mendapatkan vaksinasi Covid-19 di Puskesmas Sumber. (Ghofar)
Baca juga: Gelombang Awal, 8.009 Nakes Diprioritaskan Dapat Vaksin Covid