KOTA CIREBON, (FC).- Ketua dan Pengurus Yayasan Pendidikan Swadaya Gunung Jati (YPSGJ) Masa Bhakti 2023-2028 dilantik. Pelantikan berlangsung di Ruang Auditorium, Kampus 1 Universitas Swadaya Gunung Jati (UGJ), Jumat (25/8).
Ketua Pembina YPSGJ, Jendral Dudung Abdurachman melantik Prof. Dr. H. Mukarto Siswoyo, Drs, MSi sebagai Ketua YPSGJ masa bakti 2023-2028. Sedangkan, sekretaris dijabat oleh Tuti Budiarti, S.Pd, Bendahara Dr. Nursahidin, S.Sos, M.Si.
Ketua Pembina YPSGJ yang juga Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) mengatakan, dengan kepengurusan YPSGJ yang baru ini diharapkan dapat melanjutkan pengelolaannya Yayasan dengan baik, tegak lurus, transparan dan akuntabel.
Pihaknya juga berharap jabatan yang diberikan itu bisa menjadi motivasi dan inspirasi untuk membawa UGJ lebih maju lagi dalam mengemas mahasiswa sebagai akademisi yang handal dan berprestasi. Implementasi ilmu dan pemberdayaan masyarakat yang berbasis kearifan lokal sebagai tercantum dalam visi misi di lembaga pendidikan ini.
“Kita pahami bahwa, pergantian pejabat dan Pengurus dalam organisasi merupakan hal yang lumrah, untuk peningkatan kinerja. Oleh karena itu saya berharap kepada seluruh jajaran pengurus yang baru untuk berupaya sedemikian rupa agar yayasan semakin kuat,” ujarnya.
Di bawah kepemimpinan Prof. Dr. H. Mukarto Siswoyo Drs, MSi dengan track record pengalamannya selama 6 tahun memimpin UGJ, Dudung yakin dan percaya, beliau dapat memajukan kesejahteraan dosen, tenaga pendidik, dan seluruh civitas UGJ, khususnya dapat bermanfaat bagi masyarakat Kota Cirebon dan sekitaranya.
Sementara itu, Ketua YPSGJ, Prof. Dr. H. Mukarto Siswoyo Drs, MSi usai pelantikan mengucapkan Innalilahi Wa innailaihi Rojiun.
Karena, menurut Mukarto, jabatan ini adalah amanah yang amat sangat besar yang dipercayakan kepada pundaknya dari para pembinaan YPSGJ. Namun, lanjut Mukarto, karena ini adalah perintah, pihaknya akan jalankan tugas dan tanggung jawab dengan sebaik-baiknya.
“Kepada almarhum bapak Dadang Sukandar, saya ucapkan terima kasih tidak terhingga. Karena beliau banyak menorehkan prestasi bersama universitas dalam rangka mendukung UGJ,” ujarnya.
Dirinya akan langsung melakukan konsolidasi, baik konsolidasi ke dalam yayasan, karena semua pengurus baru kecuali pembina. Kemudian ke luar, kita akan meriview kerjasama, komunikasi koordinasi dengan pihak eksternal yang selama ini banyak berkontribusi kepada yayasan.
Kemudian yang kedua, dalam waktu dekat pihaknya juga berharap bisa mendirikan rumah sakit pendidikan bagi fakultas kedokteran. Dan selanjutnya sesuai arahan Ketua Pembina YPSGJ, akan mendirikan sekolah menengah atas (SMA) berbasis pendidikan militer bagi mereka yang tingkat SMA.
“Untuk sekolah ini, mungkin targetnya di tahun kedua ya atau tahun ketiga. Sementara kami akan fokus dulu mendirikan rumah sakit,” pungkasnya. (Agus)
Discussion about this post