KAB. CIREBON, (FC).- Di bulan September ini, dealer Rejeki Toyota Cirebon mempersembahkan 3 program promo spesial yang sayang untuk dilewatkan.
Pertama, yaitu soft launching Toyota All New Fortuner yang tampil dengan aksesori dan fitur terbaru yang akan segera diluncurkan di Cirebon.
Kemudian promo yang kedua, yaitu event customer gathering yang akan digelar pada 11 September 2024 bertempat di Domo Coffee & Resto Kota Cirebon.
Rejeki Toyota juga akan membagikan hadiah langsung kepada para pelanggan atau customer yang hadir di event customer gathering ini.
Baca Juga: Promo Semarak Merdeka, Rejeki Toyota Tawarkan DP Mulai 8 Persen dan Angsuran 2 Jutaan
Dalam event ini juga akan menampilkan unit display All New Fortuner, selain beberapa unit Toyota lainnya. Disediakan pula unit Test Drive.
“Untuk di Domo kita soft launching dulu. Launching resminya nanti kita infokan lebih lanjut tanggalnya,” ujar Supervisor Rejeki Toyota Cirebon, Guntur Pamungkas kepada FC, Senin (7/9).
Acara ini akan dipenuhi berbagai promo menarik, termasuk bagi-bagi hadiah langsung bagi yang melakukan SPK (Surat Pemesanan Kendaraan) di event tersebut.
“Hadiahnya untuk 5 SPK pertama kita ada Kipas Angin.Itu diluar dari diskon dan promo yang berlaku,” jelasnya.
Selain itu, tersedia juga program kredit dengan DP minim mulai dari 10%.
Juga ada program Kredit Spektakuler yang bisa dimanfaatkan customer dengan DP mulai dari 20% dan free asuransi (All Risk) selama 2 tahun.
Baca Juga: Bengkel Rejeki Toyota Hadirkan Promo Servis September Ceria, Tawarkan Berbagai Keuntungan Pelanggan
“Ada juga program Smart Cash dengan DP 50% selama 1 tahun tanpa bunga (0%). Program ini berlaku untuk tipe VARR yaitu Veloz, Avanza, Rush, dan Raize,” jelas Guntur.
Dalam event customer gathering ini, dealer Rejeki Toyota Cirebon juga menghadirkan program promo ekstra cashback, dan konsumen berkesempatan untuk nego sampai deal
“Ini adalah kesempatan emas untuk mendapatkan penawaran terbaik dan keuntungan maksimal dari kami. Segera kunjungi dealeri Rejeki Toyota Cirebon atau hubungi sales kami untuk informasi lebih lanjut,” ujar Guntur. (Andriyana)