MAJALENGKA,(FC).- Tibanya musim penghujan seperti sekarang ini, Kepolisian Sektor Dawuan, Polres Majalengka melakukan pembuatan bronjong penahan banjir di Sungai Cikasarung, pada hari Rabu (5/2). Sungai yang berada di Blok Jombol RT.02/06, Desa Dawuan, Kecamatan Dawuan, Kabupaten Majalengka, pembuatan bronjongnya juga dibantu dengan TNI dan warga.
Kapolres Majalengka, AKBP Mariyono melalui Kapolsek Dawuan, AKP Wagino mengatakan, kegiatan ini merupakan salah satu bukti kepedulian kepolisian terhadap lingkungan masyarakat. Apalagi, dilaksanakan secara gotong royong bersama seluruh unsur masyarakat agar menciptakan suasana kebersamaan.
“Sinergitas Polri dengan TNI dan masyarakat selalu terwujud di Kabupaten Majalengka khususnya di wilayah Kecamatan Dawuan, salah satu bukti adalah dengan sering dilaksanakannya gotong royong memasang bronjong penahan sungai Cikasarung,” ujar AKP Wagino.
Kegiatan itu dilakukan, lanjut Kapolsek, untuk mengantisipasi terjadinya longsoran tanah. Sebab, di sungai tersebut memiliki aliran air yang deras yang dapat mengakibatkan longsor pada saat curah hujan yang cukup tinggi.
Discussion about this post