KOTA CIREBON (FC).- Perilaku kriminal mesum kini bermacam jenisnya, yang tengah viral saat ini adalah begal payudara.
Banyak pelaku yang berhasil diamankan warga dan kemudian diserahkan ke pihak kepolisian.
Setelah sebelumnya dihadiahi beberapa bogem mentah oleh warga. Pasalnya, aksi mesum ini sangat meresahkan kaum hawa.
Di Kota Cirebon sendiri, seperti diungkapkan Kapolres Cirebon kota AKBP M Fahri Siregar Selasa (20/12), jajarannya berhasil mengamankan RS warga Babakan Kabupaten Cirebon. RS merupakan pelaku begal payudara, dengan korban siswi SMA yang hendak pulang ke rumahnya.
Dikatakan Fahri, Kronologi kejadian tersebut saat korban NDN pulang dari sekolah dengan menaiki angkot.
Korban turun dari angkot saat pulang sekolah menuju ke rumahnya.
Kemudian secara spontan pelaku mendekati korban dengan menggunakan sepeda motor.
Pelaku RS langsung melancarkan aksi cabulnya dengan meremas payudara korban dengan tangan kirinya.
Sontak korban saaat itu langsung berteriak dan menangis mendapatkan perlakuan tak senonoh pelaku.
Teriakan korban mengundang perhatian warga sekitar, yang saat itu langsung mengejar dan berhasil menangkap pelaku hingga diserahkan ke pihak Kepolisian.
“Selain mengamankan pelaku RS, kami juga mengamankan barang bukti berupa seragam sekolah, jaket lengan panjang dan kerudung milik korban. Kami juga menyita sepeda motor metik warna hitam No.pol E-3482-OX milik pelaku,” ungkapnya.
Fahri menjelaskan, dalam kasus ini pelaku dijerat dengan Pasal 82 UU RI Nomor 17 Tahun 2015 Tentang Penetapan Peraturan Pemerintah Pengganti UU Nomor 1 Tahun 2016 Tentang Perubahan Kedua Atas UU RI Nomor 23 Tahun 2022 Tentang Perlindungan Anak.
“Pelaku diancam dengan hukuman penjara paling singkat 5 tahun dan paling lama 15 Tahun dan atau denda paling banyak Rp5 miliar,” tegas Fahri. (Agus)
Discussion about this post