KUNINGAN, (FC).- Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Kuningan menyelenggarakan kegiatan Pentas PAI Tingkat Kabupaten Kuningan, Sabtu (29/8).
Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi antar sekolah menengah pertama (SMP) se-Kabupaten Kuningan, serta untuk menyalurkan minat dan bakat para peserta didik khususnya di bidang keagamaan.
Selain itu untuk memotivasi peserta didik agar lebih giat lagi dalam belajar di bidang keagamaan.
Dalam kegiatan tersebut, SMP IT Al-Khoeriyah Cibingbin menjadi salah satu peserta dari sekitar 126 Sekolah Menengah Pertama yang ada di Kabupaten Kuninga. SMP IT Al-Khoeriyah Cibingbin mengirimkan peserta pada cabang lomba Musabaqoh Hifdzil Qur’an (MHQ), Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) dan Kaligrafi.
Kepala Sekolah SMP IT Al-Khoeriyah Cibingbin, Ade Umar Marhum menyampaikan sekolahnya mengirimkan 5 orang siswa, yang terdiri dari dua siswa laki-laki dan tiga siswa perempuan.
“Kita mengirimkan 5 Orang, MHQ putra yakni Muhammad Iqbal dan MHQ putri yakni Aufiya Naili Rahmah, sedangkan MTQ Putra atas nama Rama Handika Putra dan MTQ Putri ata nama Chamidatul Ulya serta 1 orang lomba kaligrafi putri yaitu Siti Nurfarida,” jelasnya
Menurut Kepala Sekolah, atas perjuangan para pembimbing dari Dewan guru dan kesungguhan para peserta lomba, SMP IT Al-khoeriyah meraih kejuaraan pada beberapa cabang lomba, diantaranya Juara 1 MHQ putra atas nama Ananda Muhammad Iqbal, Juara 3 MHQ putri atas nama Adinda Aufiya Naili Rahmah, dan Juara Harapan 2 MHQ putri atas nama Adinda Chamdayul Ulya”
“Sebelum melaksanakan lomba di tingkat kabupaten, pentas PAI ini dilaksanakan di masing-masing gugus tugas. SMP IT Al-khoeriyah berada di gugus tugas Luragung dan pada saat itu SMP IT Al-khoeriyah menjadi juara umum karena mendapatkan banyak kejuaraan dari masing-masing cabang lomba pada pagelaran pentas PAI gugus Luragung,” lanjut Kepala Sekolah Kepala Sekolah menjelaskan SMP IT Al-khoeriyah ini baru pertama kali mengikuti kegiatan pentas PAI. “Meskipun baru Alhamdulillah sudah bisa menunjukkan hasil yang baik. Tidak menutup kemungkinan di tahun-tahun berikutnya bisa lebih banyak kegiatan-kegiatan perlombaan yang akan diikuti dan Insya Allah menjadi juara. Aamiin,” pungkasnya. (Bambang)