KAB. CIREBON, (FC).- Masyarakat Desa Playangan Kecamatan Gebang Kabupaten Cirebon merasakan langsung manfaat selama dipimpin Kuwu Sobirin yang selama setahun telah memimpin Desa Palyangan gencar melakulan pembangunan, salah satunya jalan poros desa sudah semua di beton.
Salah seorang warga yang juga anggota LPMD setempat, Dasmun kepada Fajar Cirebon, Senin (29/12) mengungkapkan, Pemerintahan Desa Playangan selama dipimpin Kuwu Sobirin sukses dalam membangun desa.
Meskipun, kata dia, baru satu tahun menjabat, tentu masyarakat desa menaruh harapan besar agar komitmen ini bisa terus dijalankan Kuwu di masa kepemimpinannya.
Hal itu agar persolan infrastruktur baik jalan lingkungan, SPAL, TPT, sektor pertanian, sosial hingga kesejahteraan masyarakat bisa terselesaikan seluruhnya.
“Alhamdulillah, ditahun ini jalan Poros Desa Playangan sudah selesai semua dilakukan betonisasi, tinggal nunggu tahun depan untuk jalan gang, direncanakan betonisasi dan paling block,” ungkapnya.
Lanjut dijelaskan Dasmun, saat ini juga sedang berlangsung menyelesaikan pembangunan saluran irigasi pertanian, dimana fungsinya selain untuk memfasilitasi perairan areal lahan pertanian, juga sebagai batas lahan pertanian milik desa dengan tanah milik warga yang sudah menjadi pemukiman.
Menurutnya, selain pembangunan saluran irigasi Pemdes Pelayangan juga telah membangun Jalan Usaha Tani (JUT) dengan lebar sekitar 3 meter dan panjang sekitar 300 meter.
Saat ini baru terbangun TPT dan pemadatan dimana pembangunan selanjutnya akan dianggarkan pada tahun berikutnya, ketika kondisi jalan baru tersebut sudah padat atau mengeras maka selanjutnya akan dilakukan pengaspalan.
“Mudah-mudahan dengan adanya pembangunan JUT dan saluran irigasi ini, membawa dampak positif bagi para petani sehingga bisa menambah kesejahteraan para petani,” katanya penuh harap.
Selain itu Dasmun juga berharap, masyarakat saat ini mendukung penuh langkah yang dilakukan oleh Pemerintahan Desa Pelayangan di bawah komando kepemimpinan Kuwu Sobirin.
Ia meminta pihak-pihak terutama dari luar Desa Pelayangan untuk tidak membuat informasi yang tidak benar terkait pelaksanaan Pemerintahan Desa Pelayangan.
“Kami atas nama masyarakat Desa Pelayangan menyampaikan terima kasih atas upaya yang dilakukan Kuwu Sobirin yang saat ini gencar melakukan pembangunan, dan masyarakat merasakan hasil dari yang dilakukan Kuwu Sobirin, ” ungkapnya. (Nawawi)
Discussion about this post