KOTA CIREBON, (FC).- Pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Cirebon nomor urut tiga, Effendi Edo dan Siti Farida, setelah mereka mengklaim meraih suara tertinggi dalam hasil sementara Pilkada Cirebon 2024.
Berdasarkan hasil hitung cepat (quick count) versi internal, pasangan ini mengklaim unggul dengan perolehan suara sementara sebesar 45,04%, jauh mengungguli paslon nomor urut dua, Eti Herawati-Suhendrik, yang memperoleh 34,27%, dan paslon nomor urut satu, Dani Mardani-Fitria Pamungkaswati, yang meraih 20,69%.
Hingga Rabu (27/11), pukul 19.00 WIB, data yang masuk mencakup 32% dari total 547 TPS di Kota Cirebon. Dalam pernyataannya, Effendi Edo mengungkapkan rasa syukur dan terima kasih atas kepercayaan masyarakat kepada mereka.
“Saya mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Kota Cirebon atas kepercayaan yang telah diberikan kepada kami. Pulihnya kepercayaan masyarakat kepada pemerintah menjadi tanggung jawab besar kami untuk mengawal aspirasi rakyat, mulai dari TPS hingga tingkat kecamatan,” ujar Edo, Rabu (27/11).
Edo juga menekankan pentingnya menjaga suasana kondusif dan kebersamaan, bahkan dengan dua paslon lainnya. Ia mengajak semua pihak untuk berkolaborasi membangun Kota Cirebon yang lebih baik melalui ide-ide dan saran konstruktif.
“Kami tetap bersahabat dengan semua paslon. Kita akan bersama-sama menjalankan roda pemerintahan demi kesejahteraan masyarakat,” tambahnya.
Meski selisih suara sementara cukup signifikan, Edo mengingatkan tim pendukung untuk tetap menjaga perolehan suara hingga proses penghitungan resmi selesai.
Dengan hasil sementara ini, pasangan Effendi Edo-Siti Farida optimistis dapat membawa perubahan positif bagi Kota Cirebon. Mereka berkomitmen untuk menjaga amanah dan memenuhi harapan besar masyarakat. Pilkada 2024 menjadi momen penting untuk membangun kembali kepercayaan warga kepada pemerintah.
Proses penghitungan suara resmi oleh KPU masih berlangsung, namun atmosfer optimisme dan semangat perubahan mulai terasa di rumah pemenangan pasangan Effendi Edo-Siti Farida. (Frans)
Discussion about this post