KOTA CIREBON, (FC).- DPC Partai Demokrat Kota Cirebon menggelar kegiatan pembekalan kepada calon anggota legislatif se-Kota Cirebon. Kegiatan itu berlangsung di salah satu hotel di Jalan Dr. Wahidin, Kota Cirebon, Rabu (13/12).
Dalam kegiatan pembekalan tersebut, menghadirkan dua narasumber yakni Koordinator Divisi Hukum, Pencegahan, Partisipasi Masyarakat dan Hubungan Masyarakat Bawaslu Kota Cirebon, Nurul Fajri dan Sekretaris DPD Partai Demokrat Jabar, M. Handarujati Kalamullah.
Ketua DPC Demokrat Kota Cirebon, Dian Novitasari mengatakan hari ini DPC Demokrat Kota Cirebon melaksanakan pembekalan calon anggota legislatif Partai Demokrat se-Kota Cirebon. Menurut Dian, kegiatan ini merupakan kegiatan penting untuk pasa Caleg.
“Saya sebagai ketua DPC Partai Demokrat, menyampaikan ke Calag bahwa hal ini adalah hal yang penting. Karena, pemateri dan narasumber kegiatan ini, selain dari Bawaslu ada dari Sekretaris DPD Jabar langsung,” ujar Dian.
Materi yang disampaikan oleh para narasumber tersebut, Dian menginginkan para Caleg Partai Demokrat Kota Cirebon bisa menerapkan di lapangan ketika berkampanye.
“Kami hadirkan Bawaslu juga agar mendapatkan arahan yang baik, agar kita tidak melanggar peraturan,” katanya.
“Tentunya pembekalan ini menjadi modal utama untuk para Caleg biar bisa berkampanye dengan baik dan memenangkan Partai Demokrat di Kota Cirebon,” tandasnya.
Pada kegiatan itu, dihadiri para Caleg Partai Demokrat Kota Cirebon dari semua Daerah Pemilih (Dapil) yang ada di Kota Cirebon. (Agus)