KUNINGAN, (FC).- Pemerintah Desa Gereba Kecamatan Keramatmulya bersama perangkat BPD Desa Gereba melakukan kunjungan ke Pemerintah Desa Kertayasa Kecamatan Sindangagung untuk melakukan studi tiru pengelolaan sampah di TPS3R Desa Kertayasa, Senin (30/12).
Rombongan dari Pemdes Gereba disambut hangat oleh Kepala Desa Kertayasa Arief Amarudin, dan rombongan dari Desa Gereba dipimpin oleh Abdul Rohman selaku Ketua BPD Desa Gereba, langsung memasuki aula desa.
Dalam kesempatan itu rombongan dari Desa Gereba langsung diberikan materi atau pemahaman oleh Kades Kertayasa kaitan pengelolaan sampah.
Arief mengaku mengawali mengelola sampah harus dengan mindset yang kuat bahwa sampah itu jadi rupiah, bukan lagi sampah adalah barang yang jorok.
Sejak tahun 2020 dia mencoba melakukan pengelolaan tersendiri sebelum mendapat bantuan bangunan TPS3R. managemen pengelolaan sampah juga harus sistematis, dilakukan dari tiap rumah, bukan di TPS3R.
Artinya, lanjut Arief, sampah sudah harus dipilah sejak dari rumah, dipisahkan sampah organik, dan anorganik, sehingga ketika datang ke TPS3R pengelolaannya lebih mudah dan cepat.
“Tidak mudah merubah mindset warga agar bisa memilah sampah dari rumah, tapi harus dipaksakan, dan jangan lupa buat regulasi Perdes terlebih dahulu serta dukungan anggaran dari desa untuk pengelolaan sampah itu,” ungkap Arief.
Usai pemaparan, rombongan diantar melihat proses pemilahan sampah yang ada di TPS3R Kertayasa.
Sementara itu, Ketua BPD Desa Gereba, Abdul Rohman menyampaikan terima kasih atas penyambutan dari Desa Kertayasa.
Materi yang diberikan bisa menjadi tambahan ilmu sebelum Desa Gereba melangkah melakukan pengelolaan sampah secara mandiri.
“Alhamdulilah, kami jadi punya gambaran, agar pengelolaan sampah khususnya di TPS3R bisa berjalan kedepannya, dan kedepannya Desa Gereba bisa bertambah PADesnya serta sejahtera masyarakatnya,” ungkap Abdul Rohman. (Ali)
Discussion about this post