KOTA CIREBON, (FC).- Dalam menyambut bulan Ramadan 1445 H, Lucky Elephant Seafood Restaurant Cirebon telah menyiapkan paket promo buka puasa bersama (bukber) dengan menyajikan aneka tajil dan hidangan lezat.
Manager Lucky Elephant Seafood Restaurant Cirebon, Andi mengatakan,, paket bukber ini tersedia dalam 3 paket pilihan menu untuk bertiga, berenam, dan bersepuluh.
Untuk paket bertiga harganya Rp198 ribu dari harga normal di luar promo Rp350 ribu. Kemudian paket berenam Rp388 ribu dari harga normal Rp800 ribu,l.
Lalu paket untuk sepuluh orang Rp688 ribu dari harga normalnya Rp1,2 juta.
“Jadi sangat hemat sekali.
Paket menu ini punya variatif makanannya yang sangat mengenyangkan perut dan nikmat, namanya Paket Munggahan,” kata Manager Restoran, Andi kepada FC, Rabu (21/2).
Dijelaskan, untuk paket bertiga ini komposisi menunya terdiri dari 3 porsi tajil atau kolak, 500 gram gurame asam manis, 300 gram udang laos lava, 1 porsi kangkung bawang putih, 3 porsi nasi putih, dan 3 botol aoft drink.
Kemudian untuk komposisi menu paket berenam terdiri dari 6 porsi tajil, 500 gram gurame ala tahi atau saos lava, 1 porsi ayam sedap wangi, 1 porsi buncis goreng ala le, 1 porsi cap cay seafood, 6 porsi nasi putih, dan 6 botol soft drink.
Lalu paket bersepuluh komposisi menunya yaitu 10 porsi tajil, 500 gram gurame ala tahi atau saos lava, 1/2 ekor ayam sedap wangi, 1 porsi cumi goreng tepung.
Kemudian 1 porsi udang saos lava, 1 porsi sapo tahu seafood, 1 porsi kuciwis balacan, 10 porsi nasi putih, dan 10 botol aoft drink.
“Semua kaalangan bisa menikmati, dari kalangan middle low pun bisa menikmati, dan dari teman-teman kantor bisa juga,” ujar Andi.
Selain menyediakan 3 paket pilihan menu tadi, restoran seafood yang berlokasi di Jl. Syarif Abdurahman (Cirebon Mall) Kota Cirebon ini juga menyediakan paket bukber All You Can Eat hanya Rp75 ribu.
Nanti kita ada buffe atau prasmanan khusus harganya mulai dari Rp75 ribu menunya sudah All You Can Eat.
“Mulai dari 30 orang sudah bisa All You Can Eat. Harganya Rp75 ribu mulai dari tajil, minuman, makanan sampai dessert semua ada di buffe itu,” jelasnya.
Selain promo bukber juga ada promo Live Seafood berupa potongan diskon 25 persen yang berlaku setiap hari. Menu Live Seafood ini boleh memilih langsung.
“Kita juga lagi ada promo lucky dip berhadiah motor 250 cc. Setiap kelipatan transaksi Rp500 ribu akan mendapat 1 kupon undian lucky dip berupa 1 voucher dan berlaku kelipatan.
Termasuk mendapat voucher menginap gratis di Limeer Kuningan dan dapat hadiah langsung payung. (Andriyana)