KAB. CIREBON, (FC).- Dealer Rejeki Toyota Cirebon mengadakan program Cuci Gudang untuk menghabiskan penjualan unit Toyota tahun 2023.
Supervisor Rejeki Toyota Cirebon, Amiyanto mengatakan, beberapa unit 2023 massih tersisa seperti Innova Zenix type Q dan type G Hybrid, serta type V bensin.
Program Cuci Gudang awal tahun 2024 ini menguntungkan konsumen karena bisa mendapatkan mobil baru Toyota dengan harga terbaik 2023.
Selisih perbandingan harganya mencapai puluhan juta dibanding harga tahun ini yang naik sekitar 10 persen.
“Dengan mobil yang sama, selisih harganya 10 persen itu kan lumayan,’ kata Supervisor Rejeki Cirebon, Amiyanto kepada FC, Selasa (9/1).
Selain mendapat harga miring, konsumen juga mendapat tambahan diskon besar-besaran.
“Kita juga masih 1 unit Fortuner dan Voxy, 2 unit Yaris Cross Gasoline, juga ada Hilux Single Cabin, ada Hiace Premio dengan harga bombastis,” tambah Amy.
Juga masih mendapatkan program Promo Spektakuler 2023 seperti Bunga 0 persen atau DP mulai 10 persen, gratis asuransi selama 2 tahun.
“Bunga 0 persen ini masih bisa kita berikan untuk type Inova Zenix Hybrid,” katanya.
Konsumen juga akan mendapat berbagai hadiah langsung seperti TV LED, Sepeda Gunung dan Voucher Belanja senilai jutaan rupiah untuk pembelian stok unit 2023.
“Program Promo Spektakuler tersebut masih berlanjut di tahun ini karena memang banyak benefitnya buat customer,” jelas Amy.
Untuk menggenjot penjualan awal tahun 2024, Rejeki Toyota Cirebon kembali akan mengadakan pameran di sejumlah lokasi pusat perbelanjaan.
“Kita mau mengadakan pameran di CSB Mall mulai tanggal 15 Januari, dan di Surya Toserba Sumber, yang selama ini belum kita sentuh, padahal marketnya besar,” kata Amy.
Customer yang tidak sempat datang ke dealer karena kesibukan aktifitas kerja, dapat mendatangi pameran Rejeki Toyota Cirebon.
“Di sana kita ada harga khusus untuk SPK On The Spot, kita ada promo khusus lain, terutama untuk unit-unit 2024,” pungkasnya.
Di tahun 2024 ini, Rejeki Toyota Cirebon menaikan target penjualan sebesar 5 persen per bulannya dibanding tahun 2023 lalu. (Andriyana)
Discussion about this post