KAB. CIREBON, (FC).- Dalam rangka membangkitkan gairah sektor Pariwisata dan Kuliner, Warung Kopi Manis (WKM) menggelar kegiatan ngobrol bersama Pelaku Pariwisata, Selasa (20/10).
Dalam kegiatan tersebut dihadiri oleh Wakil Ketua DPRD Kota Cirebon, Fitria Pamungkaswati dan Owner Warung Kopi Manis Anton Octavianto, serta para pelaku industri kreatif yang ada di wilayah Ciayumajakuning (Cirebon, Indramayu, Majalengka, dan Kuningan).
Pemilik Warung Kopi Manis, Anton Octavianto mengatakan, selama pandemi Covid-19, industri pariwisata seperti mati suri. Banyak event maupun kegiatan wisata yang tidak bisa terlaksana.
Dalam acara yang diadakan di WKM tersebut, pelaku industri pariwisata berdiskusi dalam upaya menggairahkan kembali sektor pariwisata di Cirebon dan sekitarnya.
“WKM sangat mendukung sektor pariwisata kembali bangkit. Untuk itu, WKM merangkul teman-teman pelaku wisata untuk bersama berupaya membangkitkan sektor pariwisata,” ujar Anton kepada FC.
Menurut Anton, kegiatan ngobrol bersama pelaku Pariwisata ini pihaknya ingin industri Pariwisata di wilayah Ciayumajakuning bisa kembali bangkit di tengah Pandemi Covid-19.
“Di acara gathering mitra bisnis WKM ini kita ingin membangkitkan pariwisata Cirebon kembali, sehingga kita juga mengundang Wakil Ketua DPRD Kota Cirebon,” ujar Anton.
Di tempat yang sama, Wakil Ketua DPRD Kota Cirebon, Fitria Pamungkaswati mengungkapkan, dirinya sangat mengapresiasi acara yang diinisiasi WKM tersebut
“Ke depan akan ada hearing antara teman-teman pelaku wisata dengan anggota dewan di DPRD Kota Cirebon berkenaan dengan pariwisata,” tandasnya. (Muslimin)