KOTA CIREBON, (FC).- Untuk mempermudah pembayaran transaksi pengguna jasa kapal di lingkungan Pelabuhan Cirebon, Pelindo Regional 2 Cirebon bekerjasama dengan Bank Mandiri dan Bank BNI sebagai penyedia layanan perbankan melakukan sosialisasi Sistem Pembayaran Autocollection.
Deputy General Manager Keuangan dan SDM Pelindo Regional 2 Cirebon, Asep Sudrajat, mengatakan bahwa dengan system yang akan digunakan supaya pengguna jasa kapal tidak harus melakukan pembayaran ke kantor Pelindo Regional 2 Cirebon, bisa juga dilakukan melalui perbankan yang ditunjuk.
“Sengaja Kami menghadirkan perwakilan Bank Mandiri dan Bank BNI untuk memperkenalkan produk kerjasama yang akan kami lakukan. Kerjasama ini untuk memudahkan pengguna jasa kapal saat melakukan transaski pembayaran,” ujar Asep dihadapan undangan.
Dijelaskannya, dalam kegiatan tersebut dipaparkan mengenai mekanisme dan berbagai kelebihan fitur pembayaran Autocollection dalam proses layanan kepelabuhanan yang dilakukan di Pelabuhan Cirebon oleh kedua perbankan milik pemerintah.
Autocollection sendiri merupakan metode pembayaran autodebit yang disediakan oleh Pelindo dengan melakukan blokir dana (hold) terhadap rekening pengguna jasa yang dilakukan oleh pihak Pelindo atas estimasi biaya Pelayanan Jasa Kepelabuhanan yang diajukan oleh pelanggan, yang selanjutnya dilakukan pelimpahan dana (autodebit) kepada akun rekening Pelindo secara realtime.
Dengan adanya acara sosialisasi tersebut, Asep berharap kepada pengguna jasa kabal di lingkungan Pelabuhan Cirebon dapat lebih mudah, cepat dan aman.
“Dengan adanya acara sosialisasi ini diharapkan dapat memberikan pemahaman kepada para pengguna jasa dan kapal terkait dengan fitur pembayaran Autocollection,” ucap Asep.
Discussion about this post