KOTA CIREBON, (FC).- Lanai Cafe yang berada di kawasan Grage City Kota Cirebon menghadirkan paket pernikahan intimate bertajuk Sakral Moment.
Manager Marketing Lanai Cafe, Juni Lestiawati mengatakan, paket promo intimate wedding ini ditawarkan dengan harga Rp25.000.000.
Intimate wedding adalah acara pernikahan dengan skala lebih kecil, hanya dihadiri oleh orang-orang terdekat dan hanya keluarga inti.
“Paket promo wedding ini lebih ke intimate, Rp25 juta itu sudah termasuk 200 pax menu prasmanan,” kata Yuni kepada FC, Jumat (16/6).
Harga paket tersebut juga mencakup beberapa fasilitas seperti VIP Room, Ruang Ber-AC, standart sound system, screen n projector dan venue terbuka (outdoor) di Lanai Garden.
Lanai Garden by Lanai Cafe yang berada dibawah naungan Grage Group ini memiliki pemandangan hijau garden yang luas, siap memanjakan tamu ditemani makanan dan minuman ala western, asia maupun local food.
“Venue kita adalah yang terluas di Kota Cirebon untuk saat ini. Kita juga menyiapkan jika mau mengadakan akad nikahnya di Masjid Hijau Grage City, bisa kita fasilitasi,” ujar Yuni.
Selain wedding, Lanai Garden juga bisa digunakan untuk berbagai acara seperti pertunangan, ulang tahun, gathering, pisah sambut, maupun acara perpisahan anak sekolah.
Lanai Cafe juga menyediakan paket pernikahan dengan venue di gedung Serbaguna samping Masjid Hijau. Paket pernikahan ini ditawarkan denfan harga Rp30 juta, sudah termasuk 500 pax makanan menu prasmanan.
“Kita juga punya paket wedding dengan Masjid Hijau itu hanya Rp30 juta. Sudah termasuk 500 pax makanannya menu prasmanan, sudah termasuk juga ruang penganti untuk pengantin. Kalau memang mau akad di Masjid Hijau juga bisa kita fasilitasi,” jelas Yuni
Sementara itu, Yuni menyampaikan adanya perubahan jam operasional Cafe Lanai dari yang semula buka mulai jam 10 menjadi buka lebih awal, yaitu dari jam 8 pagi.
“Lanai Cafe sekarang buka lebih awal dari jam 8 sampai jam 9 malam, yang biasanya buka dari jam 10, dan paginya jam 8 sampai jam 10 ada menu khusus buat makan pagi. Kita ada bubur golf, ada aneka kopi tubruk, teh, ada omlet dan beberapa menu lainnya,” tutup Yuni. (Andriyana)
Discussion about this post