KUNINGAN, (FC).- Musibah banjir terjadi di Kabupaten Kuningan tepatnya di Desa Cibingbin perbatasan dengan Kabupaten Brebes akibat luapan sungai Ciriang, Selasa (17/1).
Informasi yang dihimpun Fajar Cirebon, luapan air sungai tersebut mengakibatkan areal pesawahan sekitar 3 hektare, halaman SMK Cibening dan akses jalan Kabupaten terendam air dengan ketinggian sekitar 30 cm hingga 60 cm, sehingga aktivitas warga terganggu.
Kepala Pelaksana BPBD Kuningan Indra Bayu Permana yang turun langsung kelapangan menyampaikan bahwa banjir terjadi diakibatkan hujan sejak siang hari hingga sore tadi, sehingga debit air sungai Cariang meningkat dan drainase kurang layak sehingga terjadi banjir.
“Saat ini Aparat desa berkoordinasi dengan kecamatan, TNI, Polri, BBWS dan BPBD, dan kita sendiri juga menurunkan tim assemen,” kata Ibe sapaan akrab Indra Bayu Permana,
Disebutkan Ibe masyarakat setempat juga ikut membantu melakukan pengamanan jalur kendaraan roda 2 dan roda 4 yang melintas, agar bisa lebih berhati – hati saat melintasi jalan raya yang menghubungkan dua Kabupaten ini.
“Untuk halaman sekolah sendiri sudah mulai surut, namun jalan dan area pesawahan masih terendam banjir,” ujar Ibe.
Selain itu, Ibe juga mengimbau kepada masyarakat, agar apabila terjadi musibah bencana segara berkoordinasi dengan cepat kepada arapat desa setempat agar bisa segera mengkoordinasikan ke tingkat Kabupaten sehingga bisa segera ada penanganan darurat. (Ali)
Discussion about this post