KOTA CIREBON, (FC).- Sudah sejak lama sarana dan prasarana dari Dinas Pemadam Kebakaran dan penyelamatan (DPKP) Kota Cirebon sangat memprihatinkan. Sebagai dinas yang melayani kejadian kegawatdaruratan, seharusnya hal ini tidak boleh terajadi.
Hal ini bisa dilhat dengan kondisi bangunan Kantor DPKP yang berada di Jalan Terusan Pemuda Kompleks Stadion Bima Kota Cirebon, yang hampir roboh. Fasilitas ruangan lainnya pun bisa dibilang memprihatinkan.
Belum lagi, operasional Mobil Damkar yang berjumlah delapan unit, hanya satu unit yang masih bisa dioperasikan secara maksimal, itupun usianya sudah uzur.
Menanggapi hal tersebut, Walikota Cirebon Eti Herawati, meminta agar pihak Damkar Kota Cirebon berkoordinasi dengan Walikota dan Sekda Kota Cirebon, untuk mencari lokasi baru atau kantor sementara.
“Ini harus terus dikawal oleh teman-teman Pemkot, gedungnya sudah sangat memperhatikan. Saya sarankan kepada Damkar Kota Cirebon berkoordinasi dengan pak walikota dan sekda untuk mencari tempat sementara kantor damkar,”ungkapnya usai membuka acara Sosialisasi Perda No 10 Tahun 2022 tentang Pencegahan, Penanggulangan bahaya kebakaran dan penyelamatan Kota Cirebon di salah hotel Jl Siliwangi, Kota Cirebon, Kamis (8/6).
Eti menegaskan, Damkar merupakan garda terdepan dalam pencegahan dan penanggulangan bahaya kebakaran dan penyelamatan Kota Cirebon.
“Memang kita ketahui kondisi anggaran di Pemkot Cirebon belum memungkinkan. Mudah-mudahan di Tahun 2024 bisa dapat anggaran dari pusat maupun dari provinsi, jika perekonomian sudah stabil,” jelasnya.
Bahkan, Eti mempersilahkan rumah dinas (Rumdin) Wakil Walikota yang ditempatinya bisa digunakan sebagai Kantor Damkar sementara. Mengingat lokasi dan tempatnya juga strategis.
Discussion about this post