Lalu hadir juga Ketua DMI sekaligus dosen Unisa Kuningan, H. Ugin Lugina, Sekretaris Camat Darma, Diding Wahyudin, Ketua IDI Kuningan, dr. Asep Herman, Komisioner Bawaslu, Ikhsan Bayanullah, Komisioner KPU, Asep Budi Hartono dan Dudung Abdu Salam, Ketua BKPRMI sekaligus Dosen Unisa Kuningan, Insan Nulyaman, para pengusaha, serta sejumlah alumni lain yang terdiri dari akademisi dari Uniku, Unisa, STKIP Kuningan.
Informasi keterpilihan Presidium Kahmi tersebut tersebar ke sejumlah kader HMI Cabang Kuningan. Salah satu HMI Universitas Islam Al-Ihya yang juga Presiden Mahasiswa, Noval Muhammad Harits menyambut baik keterpilihan presidium tersebut.
Dia berharap kepengurusan Kahmi baru tersebut bisa melanjutkan program sebelumnya yang baik dan melahirkan gagasan baru yang lebih baik.
“Sebagai junior saya ucapkan selamat untuk para senior yang terpilih. Mudah-mudahan Kahmi kedepan bisa bermanfaat untuk umat,” kata Noval, Selasa (16/6)
Melihat struktur Kahmi baru yang beragam latar belakang, baik pendidikan, asal lembaga, pekerjaan, dan lain sebagainya itu dinilai bisa mengisi setiap kebutuhan elemen umat.
Discussion about this post