KAB. CIREBON, (FC).- Bupati Cirebon, H Imron mengapresiasi layanan Green Service yang digulirkan Polresta Cirebon dalam pembuatan SIM maupun SKCK. Imron menuturkan, program yang sudah digulirkan oleh Polresta Cirebon sejak tahun 2022 ini terbukti membantu Pemerintah Kabupaten Cirebon dalam mengatasi permasalahan sampah.
“Program Polresta Cirebon ini sangat hebat sekali. Sampah ini adalah permasalahan, salah satunya bisa menjadi wabah penyakit,” kata Imron saat menghadiri acara Upgrading Green Service Polresta Cirebon di Mapolresta Cirebon, Selasa (5/9).
Kabupaten Cirebon, lanjut Imron, dalam upaya menangani permasalahan sampah, dimanfaatkan dua tempat pembuangan akhir sampah (TPAS), yakni di Gunung Santri, Kecamatan Palimanan dan Kubangdeleg, Kecamatan Karangwareng. Imron menambahkan, untuk TPAS Kubangdeleg masih dalam tahap proses perampungan. Diharapkan, bisa beroperasi dalam waktu dekat.
“Berharap, masyarakat harus sama-sama menjaga lingkungan,” ujar Imron.
Kapolresta Cirebon, Kombes Pol Arif Budiman menuturkan, layanan Green Service awalnya hanya memiliki 10 bank sampah. Saat ini, sudah mempunyai 27 bank sampah. Penanganan sampah, kata Arif, Kabupaten Cirebon semakin berjalan secara maksimal.
“Dalam layanan Green Service masyarakat biaya membayar biaya Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) dalam pembuatan SIM dan SKCK menggunakan sampah plastik,” kata Arif.
Nasabah bank sampah memiliki layanan prioritas di Satpas Polresta Cirebon. Nantinya, tidak perlu mengantre, mendapatkan tempat duduk prioritas, hingga proses penerbitan SIM dan SKCK lebih cepat. Arif mengajak, masyarakat lebih peduli lagi dalam menjaga keindahan, kelestarian, dan ekosistem alam khususnya dari pencemaran sampah plastik. (Ghofar)
Discussion about this post